Pelantikan Pejabat untuk Perkuat Organisasi

Jakarta (06/04) - Transformasi organisasi Badan Kebijakan Fiskal (BKF) terus berlanjut. Kepala BKF, Febrio Kacaribu, melantik 11 pejabat struktural dan 10 pejabat fungsional pada hari Selasa, 6 April 2021 di aula Gedung R.M. Notohamiprodjo, Jakarta.

Pelantikan yang dilakukan ini sebagai upaya untuk memperkuat organisasi BKF, sekaligus menjadi bagian dari transformasi organisasi yang telah dilaksanakan sejak 2019. Penambahan pejabat fungsional diharapkan dapat membuat BKF, yang merupakan lembaga think tank di Kementerian Keuangan RI, menjadi lebih tangkas dalam merumuskan rekomendasi kebijakan fiskal dan sektor keuangan.

Dalam sambutannya, Febrio menyampaikan pentingnya mindset pejabat fungsional, yang mampu bekerja secara mandiri namun tetap dapat berkolaborasi dalam tim. “Seorang Analis Kebijakan tidak hanya dituntut untuk menguasai materi atau substansi, namun juga dituntut untuk menguasai karakter sebagai seorang pembelajar”, tambah Febrio.

Sementara itu, untuk para pejabat struktural yang baru dilantik, Febrio menyampaikan bahwa ini merupakan bagian dari pelaksanaan program Manajemen Talenta BKF yang diawali dengan seleksi administrasi, konfirmasi dan rekomendasi serta pemeriksaan rekam jejak. Dengan 8 di antara 11 pejabat struktural yang dilantik adalah mereka yang baru mendapatkan promosi, ada harapan terbesit bahwa para pejabat baru ini akan membawa BKF menjadi lebih baik.

Sebagai penutup, Febrio menyampaikan harapan bahwa pelantikan ini dapat membawa BKF menjadi lebih baik kedepannya, sekaligus mendukung usaha Kementerian Keuangan RI untuk mewujudkan Bangsa Indonesia yang adil dan sejahtera. (aew)